PPP DKI Siap Menangkan Anis-Sandi di Putaran II

JAKARTA, Lintasparlemen.com – Akhirnya pimpinan cabang dan sejumlah badan otonom PPP DKI Jakarta memutuskan untuk mendukung pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno diputaran II yang digelar 19 April 2017 mendatang.

Sesuai hasil quick count dan real count KPU DKI menempatkan pasangan calon Agus Harimurti Yudhoyono – Sylviana Murni yang diusung PPP berada di posisi buncit alias ketiga. Itu artinya Agus-Sylvi sudah teriliminasi di Pilgub DKI ini.

Koordinator forum komunikasi pimpinan cabang PPP DKI Jakarta Syaiful R Dasuki mengungkapkan, pihaknya telah menerimah hasil keputusan rakyat itu. Dan selanjutnya, kata Syaiful, akan mendukung Anis-Sandi.

Syaiful mengaku, keputusannya mendukung Anis sesuai aspirasi, harapan dan keinginan dari kader, simpatisan di tingkat bawah. Apalagi dorongan konstituen sangat kuat agar PPP mendukung pasangan calon yang sesuai dengan ideologi dan asas PPP, yakni partai berasas Islam.

“Untuk menjaga amanah dan aspirasi kader, simpatisan dan konstituen PPP, maka kami dari Dewan Pimpinan Cabang PPP se-Provinsi DKI Jakarta dan Badan Otonom PPP (GPK, GMPI dan AMK) DKI Jakarta menyatakan sikap mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Bapak Anis Rasyid Baswedan – Sandiaga Salahudin Uno dalam Pilgub DKI Putaran Kedua,” jelas Syaiful seperti keterangan tertulisnya, Jakarta, Sabtu (18/2/2017).

Untuk itu, Syaiful berjanji, waktu dekat ini pihaknya akan segera mendeklarasikan secara resmi mendukung pasangan nomor 3 itu.

Ia juga meminta kepada pengurus dan simpatisan PPP DKI untuk berjuang bersama-sama memenangkan Anis-Sandi pada Pilkada DKI Jakarta di putaran II.

“Kami meminta kepada seluruh pengurus partai, kader, simpatisan dan juga konstituen PPP untuk berjuang bersama memenangkan pasangan calon Anis-Sandi dengan segenap daya upaya serta do’a untuk Jakarta yang lebih baik,” pungkasnya. (MIN)

Facebook Comments Box