PKS: KH Hasyim Warisi Banyak Hal dan Semoga Lahir Hasyim Baru
JAKARTA, Lintasparlemen.com – Wakil Ketua Fraksi PKS di DPR Aboe Bakar Al Habsy mengatakan wafatnya mantan Ketua Umum Pengurus Besar PB NU KH Hasyim Muzadi tak hanya membuat Indonesia kehilangan kembali tokoh bangsa. Tapi membuat Indonesia susah lahirnya tokoh sekaliber KH Hasyim Muzadi.
Wafatnya KH Hasyim Muzadi seperti diwartakan menjadi duka mendalam bagi rakyat Indonesia termasuk kader PKS. Khususnya Aboe yang cukup dekat dengan almarhum.
“Beliau itu bapak bangsa yang selama ini banyak memberi contoh kepada umat Islam termasuk para politisi untuk mengedepankan kerukunan beragama. Ini merupakan warisan yang luar biasa dari beliau untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” jelas Aboe melalui pesan tertulisnya diterima lintasparlemen.com, Jakarta, Jumat (17/3/2017).
Menurut Anggota Komisi III DPR RI ini, kedalaman keilmuan Hasyim, banyak mencerahkan masyarakat muslim Indonesia. Warisan ilmu KH Hasyim Muzadi itu wajib dilanjutkan.
KH Hasyim, ungkap Aboe, memiliki karakter mirip dengan Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gusdur yang kerap menyelipkan humor saat mengisi pengajian ataupun saat berdiakusi.
“Masih lekat sekali dalam ingatan kita, beliau biasanya selalu menyelipkan humor disela-sela pengajian atau saat berdiakusi. Mari kita berikan doa yang terbaik untuk beliau, semoga beliau diberikan tempat terbaik disisi Allah,” himbaunya.
Dengan kemampuan tinggi yang dimiliki oleh KH Hasyim Muzadi, pernah memimpin PBNU terhitung sejak 1999 hingga 2010, Aboe berharap di masa depan lahir Hasyim-Hasyim baru melanjutkan nilai perjuangan beliau. Semoga.
“Dan semoga Allah kembali menghadirkan Hasyim Muzadi lainnya yang baru untuk bangsa ini,” pungkasnya. (HMS)