PIA DPR Kembali Gelar Bantu untuk Korban Tsunami Pandeglang

 PIA DPR Kembali Gelar Bantu untuk Korban Tsunami Pandeglang

PANDEGLANG – Kembali Persaudaraan Isteri Anggota DPR RI untuk Periode 2014-2019 memberi bantuan untuk korban tsunami Banten. Kali ini PIA DPR langsung menyambangi korban gempa bumi di tiga lokasi berbeda dengan memberikan bantuan berupa peralatan masak dan beraneka macam kebutuhan pokok seperti beras, minyak, telur, dan susu.

Di mana ketiga daerah gempa yang dikunjungi yakni Desa Margasana, Kecamatan
Pagelaran, Desa Sukarame, Kecamatan Carita, dan Desa Sindang Sari, Kecamatan Pagelaran. Di tiga lokadi itu seluruhnya berada di Kabupaten Pandeglang, Banten.

“Kami memilih 3 desa ini usai digelar survei, ketiga desa ini yang sangat kurang bantuannya dari pemerintah daerah sehingga tiga wilayah itu segera diberi dibantu” kata Anggota PIA Dessy Wilgo didampingi Hj. Nunik Murniati SE.

Sebagai informasi PIA DPR RI terdiri 10 fraksi di DPR, yang memiliki misi sosial dalam program kerja PIA untuk memberikan bantuan secara langsung kepada korban gempa bumi termasuk korban tsunami.

“PIA DPR RI tergerak meringankan beban kesulitan warga Pandeglang yang tertimpa tsunami dengan memberikan peralatan masak dan kebutuhan sembako warga korban gempa,” sambung istri Ketua DPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet), Lenny Bambang Soesatyo sekaliguse menjabat Ketua PIA DPR RI.

Luar biasanya, bantuan itu diterima dengan syukur oleh warga Desa Margasana, Desa Sukarame dan Desa Sindang Sari. Para warga bersyukur karena selama ini berkekurangan peralatan, juga bahan makanan dan minuman.

“Kami sangat berterima kasih kepada PIA DPR telah membantu kami. Warga di sini sebagian mengalami trauma dan belum bisa ke rumah masing-masing karena rumah mereka sudah sangat rusak para,” aku Kepala Desa Margasana Adi Syaefullah.

Tak hanya itu, serah terima bantuan ini juga disaksikan Kapolres Labuan Bapak Koramil Pandeglang, Lurah Desa Margasana, Tim medis Puskesmas Labuan, dan Lurah Desa Sukarame, Ulama besar di Pondok Pesantren Menes.

Tak hanya itu, dalam acara pemberian bantuan itu dihadiri sejumlah tokoh masyarakat setempat seperti Kiai Dudy dan Ulama besar Pondok Pesantren Desa Carita, Kiai Yani sahroni. Terimakasih PIA DPR RI. (Dwi)

Facebook Comments Box