Hermanto Keliling Dapil, Rekrut Milenial ke Sektor Pertanian

 Hermanto Keliling Dapil, Rekrut Milenial ke Sektor Pertanian

PADANG – Anggota DPR RI dari dapil Sumbar I Hermanto dalam kunjungan kerjanya di daerah pemilihan melakukan rangkaian pertemuan dengan para milenial dan meyakinkan mereka agar mau menekuni bisnis di bidang pertanian.

Dalam kunjungan kali ini Hermanto bertemu dengan para milenial dalam kegiatan Bimbingan Teknis Bagi Petani dan Penyuluh di 3 kabupaten: Pesisir Selatan, Sijunjung dan Dharmasraya.

“Kementerian Pertanian punya target merekrut 2,5 juta milenial Indonesia agar mau menekuni sektor pertanian. Khusus Sumatera Barat, tahun ini ditargetkan terekrut 1000 milenial,” ujar Hermanto.

Para milenial, tambahnya, diharapkan secepatnya bisa menggantikan generasi petani saat ini yang umumnya sudah berusia tua. “Petani yang berusia tua, tentu produktivitas dan tenaga sudah berkurang. Tidak bisa diharapkan mampu menerapkan berbagai teknologi secara baik,” papar legislator dari FPKS DPR ini.

Menurutnya, para milenial memiliki tenaga berlebih. Daya fikir dan inovasinya masih kuat. “Dengan potensinya tersebut, para milenial diyakini mampu mengaplikasikan produk sains dan teknologi terkini di sektor pertanian,” tuturnya.

“Dalam waktu dekat, alat dan mesin pertanian bisa digerakkan dan dikendalikan oleh remote control atau komputer sehingga petani tidak lagi perlu turun ke sawah. Yang bisa melakukan ini adalah para milenial”, ungkap Hermanto.

Penerapan sains dan teknologi di bidang pertanian, katanya, berarti masuk ke agribisnis.

“Di tangan milenial, pertanian tidak sekedar menanam komoditas tertentu, tetapi sudah berorientasi bisnis. Sebelum menentukan komoditas yang akan dipilih, kaum milenial akan menghitung terlebih dahulu prediksi keuntungan yang akan didapatnya kelak,” jelas Hermanto.

Para milenial, katanya, bisa menerapkan teori optimasi. “Dengan berbagai keterbatasan yang ada bisa dikelola untuk mendapatkan hasil yang maksimal,” pungkas legislator dari Komisi IV DPR ini.

Di Pesisir Selatan, kegiatan dilaksanakan di Aula Hotel Anordio. Disini Hermanto didampingi oleh anggota DPRD Kabupaten Pesisir Selatan Feby Rifli dan tokoh muda setempat Eko Kurniawan. Hadir juga sebagai narasumber Kepala Balai Pelatihan Pertanian Jambi Zahron Helmy dan praktisi bisnis jahe Salmi.

Di Sijunjung, kegiatan dilakukan di Aula Kantor Bupati Sijunjung. Disini Hermanto didampingi oleh tokoh muda setempat Kepridaus. Hadir juga sebagai narasumber dari Balai Pelatihan Pertanian Jambi Joni Jafri dan pegiat bisnis porang Dirmansyah.

Di Dharmasraya, kegiatan digelar di Aula SMKN 1 Koto Baru. Disini Hermanto didampingi oleh 2 tokoh muda setempat Widiyatmo dan Suparto. Hadir juga sebagai narasumber dari Balai Pelatihan Pertanian Jambi Joni Jafri dan praktisi bisnis pertanian organik Alnajmi M Gafar.

Sebelumnya dalam kegiatan yang sama, Hermanto juga sudah bertemu dengan para milenial di Sawahlunto, Solok Selatan, Solok, Padang dan Tanah Datar. (Joko)

Facebook Comments Box