Pelantikan DPP IKKP, FS: Sebuah Kehormatan Bisa Berkontribusi Buat Pati
JAKARTA, Lintasparlemen.com – Alhamdulillah Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Keluarga Kabupaten Pati (IKKP), Jawa Tengah masa bakti tahun 2015-2020 resmi dilakukan di Pasar Pragola, Pati, Sabtu (06/08/2016) malam.
Kepengurusan DPP IKKP 2016-2020 ini dipimpin oleh Wakil Ketua Badan Legislasi Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (Baleg DPR RI) Firman Soebagyo yang terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) menggantikan Kolonel Laut Maghoni.
Saat itu, Firman terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Besar (Mubes) di The Falatehan Hotel, Jakarta, Rabu (09/03/2016) lalu. Peserta Munas mempercayai politisi senior Golkar itu memimpin mereka.
Sementara dalam kepengurusan kali ini Bupati Pati Haryanto dipercaya sebagai Ketua Dewan Kehormatan IKKP.
Pelantikan Kepengurusan DPP IKKP dirangkaikan dengan dilaksanakannya pemb
ukaan Pati Expo yang dibuka oleh Bupati Pati Haryanto.
Adapun yang hadir dalam acara tersebut Ketum IKKP terpilih Firman Soebagyo didampingi seluruh pengurus DPP IKKP, Bupati Pati Haryanto, Wakil Bupati Pati Budiono, Ketua DPRD kabupaten Pati, Dandim 0718 Pati, Kapolres Pati,dan Forkompinda serta sejumlah tokoh masyarakat Pati.
Firman dalam sambutan pelantikan menyampaikan, guyub rukun untuk membangun Kabupaten Pati adalah tujuan dibentuknya IKKP.
Sedangkan memimpin IKKP, kata Sekretaris Dewan Pakar DPP Golkar ini, adalah bagian penting dan suatu kehormatan baginya untuk masyarakat Pati.
“Ke depan kita harus mampu membangun Pati secara bersama-sama dari berbagai sektor. Sebagai kepercayaan memimpin IKKP sebagai kehormatan untuk berkontribusi bagi masyarakat Pati. Oleh karena itu, dalam memilih pemimpin Pati ke depannya harus yang sudah pengalaman dan jangan coba-coba,” terang Sekjen Soksi ini.
“Kita harus punya niat baik untuk rakyat Pati dan berikan kontribusi, partisipasi pemikiran serta memberi konsep-konsep lainnya untuk meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Pati,” sambungnya.(HMS)