Anggota DPR Ini Minta Sarana Wisata Bantimurung Ditingkatkan

 Anggota DPR Ini Minta Sarana Wisata Bantimurung Ditingkatkan

Anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi Demokrat Dapil Sulsel II Nasyit Umar (foto:dpr.go.id)

MAROS – Anggota Komisi IV DPR RI IV yang juga pemilik Dapil Sulsel II Nasyit Umar meminta wisata alam Taman Nasional Bantimurung, Maros, Sulawesi Selatan untuk dikelola dan terencana dengan baik oleh pemerintah. Apalagi adalah Bantimuring tempat wisata andalan masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel).

Menurut Nasyit yang juga politisi Partai Demokrat itu, Bantimurung bisa menjadi tempat wisata dunia. Namun, perlu penataan yang lebih baik sehingga bisa mendunia layaknya taman nasional yang dimiliki negara lain.

“Karena itu, kita berharap pemerintah memperbaiki dan menata kembali sarana dan prasarana Bantimurung,” kata Nasyit pada wartawan saat mengunjugi Tempat Wisata Bantimurung, Maros, Selasa (19/12/2017) lalu saat melakukan Kunjungan Kerja Komisi IV DPR RI seperti dikutip web site DPR.

Pria kelahiran Ujung Pandang 7 Januari 1956 ini berjanji, dirinya akan mendukung kebijakan anggaran pemerintah untuk melakukan pengembangan konservasi Bantimurung, khususunya penambahan fasilitas seperti lift atau sky bridge.

Bagi Nasyit, fasilitas lift atau sky bridge tersebut sebagai sarana untuk mempermudah pengunjung menikmati pemandangan, terutama mempermudah wisatawan yang lanjut usia.

“Komisi IV akan memberikan kesempatan kepada KLH untuk mengajukan anggaran terkait fasilitas-fasilitas yang dibutuhkan dalam konservasi ini, agar lebih bagus dan praktis, kalau sekarang ini kan masih tradisional,” ujar Nasyit. (HMS)

Facebook Comments Box