Didik Anak dengan Hati, Netty Heryawan Dapat Anugrah KPAI
JAKARTA, Lintasparlemen.com – Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) memberikan perhargaan kepada sejumlah tokoh dan lembaga yang terlah berkontribusi pada perlindungan anak di tanah air di Indonesia.
Kegiatan KPAI ini sebagai rangkaian acara peringatan Hari Anak Nasiona (HAN) tahun 2016. Pada puncak acara Hari Anak Nasional diadakan disalah satu studio televisi swasta di bilangan Jakarta Selatan.
Selain memberikan penghargaan, dalam rangkaian kegiatan HAN tersebut, acara juga diisi dengan penandatangan nota kesepahaman (MoU) antara KPAI dengan Badan POM untuk pengawasan jajanan sehat bagi anak di sekolah.
KPAI juga melakukan penandatanganan dengan BNN dalam hal penanganan anak korban narkotika. Kepala Badan POM Roy Sparingga dan Kepala BNN Jakarta Ali Johardi hadir saat penandatangan tersebut.
Netty Heryawan sebagai ketua P2TP2A (Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak) Provinsi Jawa Barat mendapat Anugrah Perlindungan Anak 2016 dari KPAI karena dedikasi dan komitmennya dalam memberantas trafficking dan kekerasan di daerahnya khususnya terhadap anak.
“Terima kasih atas penganugerahan ini, ini kami dedikasikan pada anak-anak Indonesia, seluruhnya. Mereka itu adalah anak kita, yang nantinya menjadi pemegang amanah dan tanggungjawab pembangunan bangsa ini. Baik tidaknya bangsa ini ke depannya, seberapa baiknya kita mempersiapankan mereka menjadi generasi penerus bangsa yang baik. Cintai dan didik mereka dengan hati,” jelas Netty saat dihubungi, Rabu (27/07/2016) kemarin.
Adapun daftar Penerima Anugerah Perlindungan Anak KPAI 2016:
- Yasmin azzahra: sebagai Teladan Anak Berprestasi
- Kak Awam sebagai Tokoh Perlindungan Anak Inovatif
- Haryono Suyono sebagai Tokoh Peduli Hak Anak Sepanjang Masa
- Netty Heryawan sebagai Tokoh Peduli Perlindungan Anak
- Dompet dhuafa sebagai Lembaga Peduli Perlindungan Anak
- LPPOM MUI sebagai Lembaga Peduli Perlindungan Anak
- PT Biofarma sebagai Badan Usaha Peduli Perlindungan Anak
- LSM Sahabat Kapas sebagai Lembaga Pendamping Anak Inovatif
- P2TP2A DKI sebagai Lembaga Layanan Perlindungan Anak
- Menteri Sosial sebagai Tokoh Pejabat Publik Ramah Anak
- Kabupaten Lampung Timur sebagai Kabupaten Peduli Perlindungan Anak
- Kepolisian RI sebagai Lembaga Negara Peduli Perlindungan Anak. (Johan Putra)