Digitalisasi Warteg, Kemenkop UKM Gandeng Grab

 Digitalisasi Warteg, Kemenkop UKM Gandeng Grab

JAKARTA – Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) dalam waktu belakangan ini sedang genjar dengan program digitalisasi sektor Usaha Menengah Kecil dan Mikro (UMKM).

Langkah ini dianggap penting mengingat pasar online akan terus tumbuh dan berkembang pesat kedepannya. Melihat peluang ini Kemenkop UKM menggandeng perusahaan platform digital untuk meningkatkan pasar UMKM.

Bentuk keseriusan langkah Kemenkop UKM ini dilaksanakan dengan melakukan penandatanganan kerjasama antara Kemenkop UKM dengan Grab yang diadakan pada Kamis, 25 Maret 2021 di kantor Kemenkop UKM Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

“Dengan program digitalisasi dan kerjasama platform digital kita ingin UMKM kita naik kelas dan pangsa pasarnya lebih luas lagi. Diluar program ini sedang direncanakan pembentukan holding BUMN ultra mikro untuk meningkatkan akses pembiayaan. (25/3/2021),” ujar Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.

Dua hari sebelum dilakukan penandatanganan kerjasama tersebut, sebagai pilot project program digitalisasi Kemenkop UKM dan Grab menggandeng Paguyuban Pengusaha Warteg dan Kaki Lima Jakarta dan Sekitarnya (Pandawakarta) melakukan pelatihan ecommerce dihotel Amaroossa Grande, Kota Bekasi pada 23-24 Maret 2021.

Program digitalisasi Kemenkop UKM ini mendapat respon yang positif dari pengusaha Warteg terutama mereka yang saat ini omsetnya turun drastis karena pendemi Covid-19.

“Saya mewakili paguyuban berterimakasih dan mengapresiasi atas inisiatif Kemenkop UKM melakukan literasi sekaligus migrasi digital bagi pelaku usaha Warteg. Karena ini eranya untuk melakukan pergeseran dari pasar konvensional ke pasar online melalui platform digital,” kata Puji Hartoyo Selaku Ketua Pandawakarta. (D3)

Facebook Comments Box