Dipimpin Adies Kadir, Rapat Paripurna DPR RI Setujui Naturalisasi Emil Audero, Joy Mathijs, dan Dean James

 Dipimpin Adies Kadir, Rapat Paripurna DPR RI Setujui Naturalisasi Emil Audero, Joy Mathijs, dan Dean James

JAKARTA –  Kala Wakil Ketua DPR RI Dr. Ir. H. Adies Kadir, SH, MHum Rapat Paripurna DPR RI Ke-14 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2024-2025 menyetujui pemberian pertimbangan kewarganegaraan Republik Indonesia kepada tiga pemain sepak bola; Emil Audero Mulyadi, Joy Mathijs, dan Dean James di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (6/3/2025).

“DPR RI memutuskan menyetujui pemberian pertimbangan kewarganegaraan Republik Indonesia kepada saudara Emil Audero Mulyadi, Joey Mathijs Pelupessy dan Dean Ruben James,” baca Adies keputusan DPR RI yang disetujui para anggota DPR RI saat memimpin Rapat Paripurna, di Gedung Nusantara II, Senayan, Jakarta.

Sebagai informasi, proses naturalisasi ketiga kewarganegaraan itu sebagai bagian dari upaya memperkuat tim nasional (timnas) Indonesia. Adapun pemberian rekomendasi naturalisasi ini dilakukan karena Timnas Indonesia membutuhkan pemain dengan pengalaman yang panjang. Emil Audero kini bermain untuk klub Liga Italia, Palermo yang punya rekam jejak di klub Serie A seperti Inter Milan, Juventus, dan Como.

Sesuai dengan hasil rapat konsultasi pengganti rapat Badan Musyawarah (Bamus) antara pimpinan DPR RI dan pimpinan fraksi-fraksi pada tanggal 5 Maret 2025, Komisi X dan Komisi XIII DPR RI ditugaskan untuk melaksanakan pembahasan terkait permohonan tersebut. Kemudian, setelah melalui pembahasan di Komisi X dan Komisi XIII, DPR RI memutuskan untuk menyetujui pemberian pertimbangan kewarganegaraan kepada Emil Audero, Joy Mathijs, dan Dean James.

Sementara Joey Pelupessy juga dianggap sudah banyak makan asam garam. Gelandang bertahan 31 tahun itu pernah membela berbagai klub di Eropa seperti FC Twente (Belanda), Sheffield Wednesday (Inggris), FC Groningen (Belanda), dan kini Lommel SK (Belgia).

Lalu Dean James adalah pemain andalan klub Eredivisie, Go Ahead Eagles. Bek kiri 24 tahun itu merupakan jebolan akademi Ajax. Dengan usia yang terbilang muda, pemain kelahiran Leiden itu diharapkan bisa membela Timnas Indonesia dalam waktu yang lebih lama.

Ketiga calon pemain naturalisasi itu dikebut untuk segera membela Timnas Indonesia pada agenda terdekat, yakni Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang kembali bergulir pada akhir bulan ini. Selain itu, tambahan pemain diproyeksikan berlaga di Piala Asia 2027.

sebelumnya, Ketua Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Hetifah Sjaifudian menyambut baik proses naturalisasi tiga pemain keturunan Indonesia, yaitu Emil Audero Mulyadi, Joey Mathijs Pelupessy, dan Dean Ruben James. Menurutnya, langkah ini menunjukkan keseriusan dalam membangun Tim Nasional Indonesia yang lebih kompetitif di kancah internasional.

“Saya menyambut baik proses naturalisasi Emil, Joey, dan Dean. Ini adalah bagian dari strategi memperkuat Timnas Indonesia agar mampu bersaing di tingkat global,” ujar Hetifah.

Lebih lanjut, Hetifah menyoroti kualitas masing-masing pemain yang akan menjadi tambahan berharga bagi Timnas. Emil Audero Mulyadi, kiper berpengalaman yang pernah membela klub besar seperti Juventus dan Inter Milan, diharapkan membawa ketenangan dan kualitas tinggi di bawah mistar gawang. Joey Mathijs Pelupessy, gelandang bertahan dengan pengalaman bermain di Eredivisie Belanda dan Championship Inggris, dinilai memiliki kemampuan bertahan yang kuat serta distribusi bola yang baik. Sementara itu, Dean Ruben James, bek tengah muda berbakat, menjadi prospek jangka panjang yang bisa memperkuat lini pertahanan Indonesia di masa depan.

Dalam rapat bersama Menpora dan pihak terkait hari ini di DPR, yang juga dihadiri oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Wakil Ketua Umum PSSI Zainuddin Amali, serta Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Taufik Hidayat, Hetifah meminta agar proses administrasi naturalisasi dapat segera diselesaikan agar para pemain bisa bergabung dengan Timnas secepatnya.

“Kami di Komisi X DPR RI meminta agar administrasi dipercepat, mengingat mereka dibutuhkan untuk menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026,” tegas politisi dari Partai Golkar tersebut.

Facebook Comments Box