Dirgahayu HUT TNI ke-72, Bamsoet: Lebih Baik Pulang Nama, daripada Hidup Terhina

 Dirgahayu HUT TNI ke-72, Bamsoet: Lebih Baik Pulang Nama, daripada Hidup Terhina

Foto Panglima TNI (Purn) Gatot Nurmantyo untuk Dirgahayu HUT TNI ke-72 lalu

JAKARTA – Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Jawa II (Jateng dan DIY): Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengucapkan selamat Dirgahayu Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (HUT TNI) ke-72. Bamsoet berharap, di usia ke-72 lebih merakyat dan makin kuat.

Bamsoet menceritakan, dirinya sejak kecil memperoleh pendidikan ‘militer’ yang dikenal disiplin dan bertanggungjawab dari sosok Ayahnya, (Alm) Soesatyo. Adalah seorang prajurit, pejuang dan veteran Kemerdekaan RI 1945 yang sangat berintegritas.

“Lebih baik pulang nama, daripada hidup terhina,” kata Bamsoet pada lintasparlemen.com, Jakarta, Kamis (5/10/2017) mengutip pesan Soesatyo kepada anak-anaknya. Kalimat itu terus terngiang di benak Bamsoet hingga saat ini.

Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Jawa II (Jateng dan DIY): Bambang Soesatyo (Bamsoet)

Meski Soesatyo meninggal dunia di saat dirinya masih duduk di bangku SMP kelas 3. Namun, Bamsoet banyak hal yang dipelajari dan tak bisa terlupakan selama Ayahnya bertugas dan mendedikasikan hidupnya buat bangsa ini.

Atas pesan Ayah tercinta itulah, Ketua Komisi III DPR RI ini menyampaikan kepada TNI khususnya Panglima Tertinggi Jenderal Gatot Nurmantyo, di HUT TNI ke-72 TNI harus kuat berjuang untuk bangsa dan negara. Baginya, jika berjuang untuk bangsa jangan tanggung-tanggu semua energi dicurahkan buat negeri tercinta ini.

“Intinya, berjuang untuk bangsa dan negara jangan tanggung-tanggung. Apalagi di medan pertempuran. Pilihannya, hidup atau mati. Dia atausaya. Jangan pura-pura mati untuk selamat. Atau menjadi pengkhianat untuk bertahan hidup,” pesan Bamsoet.

Presiden Joko Widodo didampingi Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo dan Kapolri Tito Karnavian di acara puncak HUT TNI ke-72

Sebagai informasi, HUT TNI ke-72kali ini digelar di Pelabuhan Indah Kiat yang dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo. Sementara yang menjadi inspektur upacara, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo. Dan para prajurit akan menampilkan atraksi terbaik mereka di hadapan presiden, panglima TNI dan para tamu undangan. (HMS)

 

Facebook Comments Box