Doa Hari Pertama Puasa dan Pesan Ramadhan

 Doa Hari Pertama Puasa dan Pesan Ramadhan

Ilustrasi: doa dan dzikir di masjid selama bulan Ramadhana​ (model: H. Supriady sedang berdoa dan berdzikir di masjid Dakwah Islam Utankayu, Matraman, Jakarta Timur usai Sholat)

___________________________

اللهم اجعل صيامي فيه صيام الصائمين وقيامى فيه قيام القائمين ونبهني فيه عن نومة الغافلين وهب لى جرمي فيه يا اله العالمين واعف عني ياعافيا عن المجرمين

Allaahummaj’al shiyaami fiihi shiyaamash-shooimiina, wa qiyaamii fiihi qiyaamal qooimiina, wa nabbihnii fiihi ‘an naumatil ghoofiliina, wa hab-lii jurmii fiihi yaa ilaahal ‘aalamiina, wa’fu ‘annii yaa ‘aafiyan ‘anil mujrimiin.

Yaa Allah….. Jadikanlah puasaku sebagai puasa orang orang yang benar berpuasa. Dan ibadah malamku sebagai orang orang yang benar benar melakukan ibadah malam. Dan jagalah diriku dari tidurnya orang orang yang lalai. Hapuskanlah dosaku, Wahai Tuhan sekalian alam. Ampunilah diriku, Wahai oengampun para pembuat dosa.
————–

Niat puasa
————————-

Niat berpuasa sebulan penuh

نويت صوم شهر رمضان كله هذه السنة لله تعالى

Nawaitu shouma syahri romadhoona kullihi hadzihis-sanati lillaahi ta’aalaa.

(Sengaja diriku berniat berpuasa sebulan pada bulan romadhon tahun ini karena Allah Ta’ala)

Niat berpuasa harian

نويت صوم غد عن اداء فرض شهر رمضان هذه السنة لله تعالى

Nawaitu shouma ghodin ‘an adaa-i fardhi syahri romadhoona hadzihis sanati lillaahi ta’ala
(Niat saya berpuasa pada esok hari untuk menunaikan fardhu di bulan romadhon tahun ini karena Allah Ta’ala)

Renungan Religi (1)

KEHEBATAN ROMADHON
(dipetik dari kitab durrotun nashihin)

Beruntunglah bagi ummat Muhammad Rosulullah saw yang bergembira dalam menyambut bulan suci Romadhon dengan melaksanakan ibadah puasa termasuk didalamnya melaksanakan qiyamul lail.
Karena dengan bergembira menyambut kehadiran bulan suci romadhon, Rosulullah saw bersabda:
من فرح بدخول رمضان حرم الله
جسده على النيران
Man Farikha bi dukhuuli syahri romadhoona kharromallaahu jasadahu ‘alanniiroon

Barang siapa yang bergembira dengan datangnya bulan romadhon, maka Allah mengharamkan jasadnya masuk neraka.

Selanjutnya bagi orang orang yang berpuasapun yang didasari iman dan keikhlasan semata mata karena Allah, maka pasti Allah akan mengampuni dosa dosanya yabg telah lalu, sebagaimana sabda Nabi SAW:

عن ابي هريرة قال، قال رسول الله صلى الله عليه وسلم من صام رمضان ايمانا واحتسابا غفر له ماتقدم من ذنبه

Dari Abu Hurairoh ra, ia berkata bahwa Nabi saw bersabda: Barangsiapa yang menunaikan puasa di bulan Romadhon dengan penuh keimanan dan keikhlasan semata mata karena Allah, maka ia memperoleh pengampunan atas dosa dosa yang telah lalu. (H.R. Bukhori)

Semoga dengan kegembiraan kita n kelg menyambut romadhon serta rasa syukur kita masih bisa menunaikan ibadah puasa saat ini, akan mengantarkan diri kita n kelg menjadi hamba Allah yang mendapatkan ridho Allah serta ampunan dan kelak akan mendapatkan surga Allah. Amin.

————-
Semoga bermanfaat.

kami sekeluarga mengucapkan selamat melaksanakan ibadah puasa romadhon 1438 h.

Semoga melalui puasa ini kita semua akan memperoleh kemenangan yang hakiki dengan menjadi orang orang yang bertaqwa. Mohon maaf lahir dan batin.

Salam hormat untuk keluarga

Mazzdeems dan keluarga​

 

Facebook Comments Box