Hadiri Ulang Tahun Persebaya ke-91, Adies Kadir: Kita Berdiri Bukan untuk Saling Menjatuhkan tapi…
SURABAYA – Anggota Komisi III DPR RI asal Kota Surabaya DR Ir H Adies Kadir, SH, M.Hum hadiri ulang tahun Bonek atau Bondho Nekat (Bondho dan Nekat) yang ke-91 tahun. Adies temui Bonek yang berkumpul di sekretariat Jl Simpang Dukung Surabaya, Ahad (9/7/2018) malam.
Selain Adies, hadir pula sejumlah tokoh Bonek seperti Hamim Gimbal, Andi Peci, Tessy, Rudi Jamrud, Pokemon dan Hasantoro.
“Salam satu nyali… wani, persatuan Bonek merupakan yang utama. Di usia ke-91 tahun ini, Bonek berdiri bukan untuk saling menjatuhkan dan persaingan antar internal Bonek. Tapi kita bersatu untuk tim kesayangan kita,” teriak Adies di hadapan ribuan Bonek.
Sebagai politisi Golkar asal Dapil Surabaya-Sidoarjo, Adies menjadi saksi bersatunya seluruh bonek yang datang dari berbagai kalangan. Hampir seluruh Bonek dengan latar belakang serta daerah berbeda-beda tumpah ruah.
Apalagi, kata Adies, engingat keberadaan Bonek dan Bonita (Bonek wanita) tidak hanya ada di wilayah Kota Surabaya. Hampir di seluruh daerah di Indonesia, ada Bonek dan Bonita.
“Sebuah kebanggaan, saya bisa menjadi salah satu Bonek. Semoga tim kesayangan kita semakin sukses dengan gelar juara diraihnya,” ujar Adies.
Di acara puncak itu, Adies menerima potongan kue dari Hamim Gimbal. Kue itu sebagai tanda persatuan dan kesatuan atas persaudaraan anggota Bonek di seluruh Indonesia. (Akbar)