Ini Pesan Dosen Buat Mahasiswa Menghadapi MEA
JAKARTA, LintasParlemen.Com-Perhimpunan Pelajar Indonesia di Australia (PPIA) baru saja menggelar program PPIA “Goes To Campus” berkeliling ke sejumlah kampus di Indonesia untuk mengajak mahasiswa meningkatkan daya saing dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).
Akademisi Universitas Al-Azhar Indonesia yang menjadi pembicara dalam Seminar itu, Ujang Komarudin menilai bahwa integrasi ekonomi ASEAN selama ini belum siap menghadapi sistem perdagangan bebas atau free trade antar negara anggota ASEAN di Indonesia tersebut.
“Berbicara soal perdagangan bebas antar negara ASEAN, kita sebagai bangsa Indonesia, siap atau tidak siap. Maka masyarakat Indonesia wajib bersiap menghadapi MEA ini. Karena sebenarnya, arena perdagangan ini sangat baik untuk memajukan ekonomi kerakyatan kita di Indonesia,” kata Ujang saat dihubungi, Jakarta, Senin (22/02).
Ujang berpendapat, karena MEA sudah berjalan, maka rakyat Indonesia harus tetap terus menyiapkan diri dengan sumber daya manusia yang terampil cerdas dan kompetitif. Semua itu dimulai di dunia pendidikan sejak dini.
Sebagai informasi, Perhimpunan Pelajar Indonesia Australia (PPIA) adalah organisasi pelajar Indonesia terbesar di dunia. Organisasi ini terdiri dari tujuh Cabang, yang lingkup kerjanya ada di negara bagian Australia dan 28 Ranting di tingkat universitas yang tersebar di seluruh Australia.
Hingga saat ini, dari data yang ada. Sejumlah pelajar Indonesia yang sedang studi di Australia pun mencapai sekitar 17.000 pelajar. (SCA)