Jazuli Juwaini: PKS Sudah Punya Mekanisme Penentuan Calon Presiden
JAKARTA – Menjawab pertanyaan wartawan terkait pernyataan Fahri Hamzah yang mengaitkan namanya sebagai calon Presiden PKS yang pas dan menghadap-hadapkan dengan Presiden PKS saat ini M Sohibul Iman. Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyatakan, PKS punya aturan dan mekanisme yang baku dalam menentukan Presiden PKS.
Menurutnya, itu yang harus ditaati sebagai bentuk disiplin organisasi.
“Hehe.. Itu bisa-bisanya Pak Fahri saja bicara begitu. Tentu, saya tidak bisa mengendalikan dan mengontrol apa yang diucapkan Pak Fahri. Tapi, ya kita tahu ini backgroundnya konflik Pak Fahri dengan PKS,” kata Jazuli seperti keterangan tertulisnya, Senin (12/3/2018).
“Kalau posisi saya kan jelas, saya Ketua Fraksi perpanjangan tangan PKS di DPR dan tentu saja menjalankan apa keputusan Majelis Syuro dan DPP PKS. Dalam hubungannya dengan Pak Fahri, Fraksi tunduk pada keputusan DPP,” sambungnya.
“Jadi, kalau Pak Fahri berbicara soal saya dihadap-hadapkan dengan PKS, ya itu statemen sepihak Pak Fahri yang sepenuhnya hak dia dan saya tidak bisa mengatur-atur. Tapi posisi saya kan jelas seperti saya terangkan di atas.”
“Saya ini, jangankan sebagai Presiden PKS, jadi caleg aja kalau diizinkan saya sudah minta agar tidak usah di calegkan. Apa lagi jabatan Presiden, itu terlalu berat buat saya.”
Bagi Jazuli, PKS punya mekanisme dan aturan yang baku dalam menentukan Presiden PKS. Jadi, tidak bisa sembarangan hanya karena statemen seseorang. Disiplin organisasi itu yang kita jaga dan taati. (J3)