Jelang Pilgub DKI, Kenapa Pemuda Pancasila DKI Temui Ahok?

 Jelang Pilgub DKI, Kenapa Pemuda Pancasila DKI Temui Ahok?

PP DKI Jakarta menggelar road show ketiga pasangan calon gubernur DKI Jakarta bersama Ahok dan Ketua PP DKI Roberth Rouw (kedua dari kanan)

JAKARTA, Lintasparlemen.com –  Sebelum memasuki masa kampanye dari ketiga kandidat gubernur DKI Jakarta Pemuda Pancasila (PP) DKI Jakarta menggelar agenda road show mengunjungi para kandiat sebagai bentuk “Tak mau membeli kucing dalam karung” pada Pilkada DKI 15 Februari 2017 mendatang.

Untuk pertama kalinya, PP DKI Jakarta menemui bakal calon gubernur petahana, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok pukul 08.30 hingga 09.10 WIB di ruang kerjanya, Balai Kota, Jakarta, Rabu (19/10/2017) kemarin.

Pada kesempatan itu, rombongan PP DKI yang dipimpin oleh ketuanya Roberth Rouw yang juga anggota Komisi IX DPR RI, meminta kesediaan Ahok memaparkan program kerjanya. Road show itu ditempuh oleh PP DKI agar anggota PP di akar rumput tidak salah memilih calon pemimpin.

PP DKI Jakarta menggelar road show ketiga pasangan calon gubernur DKI Jakarta bersama Ahok dan Ketua PP DKI Roberth Rouw (kedua dari kanan)
PP DKI Jakarta menggelar road show ketiga pasangan calon gubernur DKI Jakarta bersama Ahok dan Ketua PP DKI Roberth Rouw (samping kanan Ahok)

“Kita sebagai organisasi massa, kita dari PP DKI ingin mengetahui visi dan misi dari ketiga bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang akan maju pada Pilkada DKI mendatang,” kata Sekretaris Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) PP DKI Jakarta, Dasril ZA, yang didampingi oleh Ketua Badan Pelaksana Kaderisasi PP DKI Jakarta, Benny Wijaya pada Lintasparlemen.

“Kita tidak ingin beli kucing dalam karung di Pilkada Gubernur DKI Jakarta ini. Meski Pemuda Pancasila bukan organisasi politik tapi organisasi massa yang sifatnya sosial kemasyarakatan. Namun secara organisa kita perlu mencerdaskan para anggota kita di bawah dalam pendidikan politik secara personil karena secara prinsip mereka warga Jakarta dan mempunyai hak pilih. Kalau secara organisasi kita netral,” sambung Dasril.

Sesuai jadwal PP DKI akan menggelar Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) yang akan dihadiri kitar 600 peserta dari seluruh unsur ketua ranting dari 267 kelurahan se-Jakarta. Selain itu, hadir pula nantinya dari perwakilan dari tingkat kecamatan (PAC), dan perwakilan dari 5 kotamadya dan 1 kabupaten.

“Ya rencananya kita akan mengundang Kapolda Kapolda Metro Jaya dan Pangdam Jaya pada acara itu, dalam rangka bersama-sama menciptakan situasi yang kondusif dan menjaga keamanan menjelang hingga Pilkada usai digelar,” terang Dasril.

Saat ditanya apa yang disampaikan Ahok pada PP DKI Jakarta menjelang Pilkada Serentak? Dasril mengatakan, pihaknya diminta oleh Calon Petahana Gubernur DKI itu untuk membantu menjaga keamanan ibukota selama proses demokrasi yang akan digelar beberapa bulan lagi.

“Ahok menyampaikan dan meminta kepada kita di PP DKI Jakarta untuk ikut membantu mendewasakan warga Jakarta khususnya selama proses berdemokrasi dan berpolitik di DKI yang sesuai dengan Pancasila dan UUD 1945. Beliau juga meminta ke kita untuk membantu Pemprov DKI mengawasi kinerja aparat pemerintah untuk mencegah terjadinya praktek korupsi,” jelasnyanya.

Usai menemui Ahok, rencananya PP DKI akan melanjutkan road show-nya itu ke pasangan bakal calon gubernur DKI Jakarta lainnya; Agus Harimurti Yudhoyono-Silviana Murni dan Anis Baswedan-Sandiaga Uno pekan depan. (HMS)

Facebook Comments Box