Jelang Pilgub Sulsel 2018, Mukhtar Tompo: Harapan Muda Sulawesi Selatan
JAKARTA, Lintasparlemen.com – Bakal Calon Gubernur dari Sulawesi Selatan terus terpetakan. Ada dari Utara seperti Wakil Gubernur Sulsel Agus Arifin Numang, Irjen Pol. Andi Burhanuddin, Akbar Faizal, Rusdi Masse, Nurdin Halid, Lutfi A. Mufty & Aziz Kahar Muzakkar.
Sedangkan Calon Gubernur Sulawesi Selatan Bagian Selatan-Selatan ada nama seperti Ihsan Yasin Limpo, Nurdin Abdullah dan Mukhtar Tompo. Seperti itu suara ‘langit’ memberi kabar.
“Semua calon Gubernur berusia di atas 50 tahun. Hanya satu calon Gubernur yang usianya di bawah 40 Tahun yaitu Mukhtar Tompo,” demikian yang disampaikan Muktar Tompo pada akun Facebooknya yang dikutip lintasparlemen.com.
Kehadiran Mukhtar Tompo menjadi menarik karena satu-satunya anak muda yang tampil dalam pusaran perhelatan politik Sulawesi Selatan. Menarik ditunggu keberaniannya.
“Jika melihat rekam jejak perjalanan Mukhtar Tompo mulai tahun 2009 hingga 2017 ini begitu menginspirasi. Anak muda ini tak bisa dianggap remeh karena sudah mampu membuktikan dirinya sebagai satu-satunya politisi yang bukan dari anak kalangan pejabat maupun dari kalangan elit di Sulsel yang berhasil,” paparnya.
“Keberanian dan kecerdasannya dalam memperjuangkan rakyat menjadi ciri khas yang melekat pada diri Mukhtar Tompo. Beberapa kasus di Sulsel yang pernah menjadi perhatian MT (Mukhtar Tompo) sebut saja projek Mobil Moko yang mangkrak, Pengrusakan Balla Lompoa sebagai simbol kebudayaan di sulsel, kejahatan reklamasi Pantai Losari, pembangunan waduk kelara-kareloe yang belum terealisasi,” sambungnya.
Mukhtar selaku Pergantian Antar Waktu (PAW) Anggota Komisi VIII Dewie Yasin Limpo yang tertangkap KPK, yang sebelumnya Mukhtar adalah Anggota DPRD I Sulsel sangat vocal dan berani membela hak-hak masyarakat termarjinalkan.
“Semua kasus ini pernah di Sorot oleh Mukhtar Tompo dan berani melawan penguasa di Sulsel yang kebanyakan politisi Sulsel yang berkiprah di Gedung DPR tak pernah peduli dan tidak berani berhadapan jika menyangkut dgn penguasa Di Sulsel,” terang alumni aktivis HMI ini.
Sebagai representatif dari pemuda Sulsel, tentu digadang-gadang untuk maju pada Pilgub Sulsel 2018 mendatang. Jika ia ditakdirkan maju, Tompo ingin agar ada generasi muda yang tampil mengambil peran bersama rakyat membangun daerah untuk kesejahteraan rakyat.
“Zaman sudah berubah, generasi harus berubah. Jika dulu pemuda di proyeksikan sebagai pemilik masa depan megeri, maka masa depan yg di maksud adalah sekarang. Sekaranglah pemuda harus tampil dalam mengambil peran untuk mewujudkan harapan dan impian rakyat. Pemuda harus tampil dan berani dalam menjaga sejarah peradaban kebudayaan Sulawesi Selatan agar tak lagi rusak dan dihancurkan oleh para penista budaya ! Orang Muda Pemberani yaa Mukhtar Tompo,” jelasnya.
” Jeeka~jie Harapan Negeri Selatan,” bunyi tag line-nya. (HMS)