Makin Seru, 1 dari 10 ‘Pengeroyok’ Loyalis Ahok Menyerahkan Diri!
JAKARTA, Lintasparlemen.com – Meski pihak Laskar FPI menyebutkan bahwa dirinya tidak melakukan pengeroyokan pada loyalis Ahok. Tapi yang terjadi sebenarnya adalah duel satu lawan satu.
Namun tersebar kabar sesuai diposting Tokoh Nasional Geisz Chalifah di akun Facebooknya kalau kejadian itu bukan pengroyokan tapi duel satu lawan satu antara Laskar FPI dengan Widodo.
“Lah kalau udah nantang di Sosmed bawa Golok lalu terjadi perkelahian satu lawan satu, lalu kalah terus lapor polisi dgn ngarang-ngarang cerita apa namanya????” jelas Giesz di halaman Facebooknya.
Yang menjadi pertanyaan, jika bukan pengeroyokan. Kenapa salah satu dari 10 pengeroyok Widodo yang juga kader PDIP itu menyerahkan diri ke Polres Jakarta Barat?
Seperti diwartakan oleh detik.com, saat ini, pelaku yang menyerahkan diri itu tak disebut siapa namanya. Hanya menyebut inisial I tersebut, dan I sedang dilakuka diperiksa oleh pihak Polres Jakarta Barat.
“Untuk pelaku berinsial I sudah datang menyerahkan diri didampingi oleh orangtuanya, sekarang masih diperiksa,” ujar Kapolres Jakarta Barat Kombes Roycke Harry Langie, Ahad (8/1/2017) seperti dikutip detik.com.
Roycke mengungkapkan, inisial I itu akhirnya menyerahkan diri dan mendatangi pihak kepolisian setelah pihaknya sebelumnya melakukan pendekatan kekeluargaan, mendatangi orangtuanya.
“Sehingga tadi jam 03.00 WIB dini hari, yang bersangkutan datang,” terang Roycke.
Sesuai informasi Roycke, pihak penyidik saat ini sedang mendalami keterangan dari I ini untuk dilakukan langkah selanjutnya. Dan polisi pun masih mengejar 9 pelaku lainnya dari 10 pelaku.
“Untuk pelaku lainnya masih kita kejar, anggota masih di lapangan,” ujarnya. (HMS)