Masa Reses DPR, Firman Beri Bantuan 200 Zak untuk Pembangunan Masjid di Pati

 Masa Reses DPR, Firman Beri Bantuan 200 Zak untuk Pembangunan Masjid di Pati

Firman Soebagyo saat berbincang dengan pengurus dan jamaah masjid Baiturrahnan di desa Kedalon, Kecamatan Batangan, Kabupaten Pati, Jawa Tengah

PATI – Anggota Komisi IV DPR RI Firman Soebagyo kembali melakukan kunjungan kerja (kunker) ke kampung halamannya di desa Kedalon, Kecamatan Batangan, Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Seperti yang sudah-sudah, di tiap masa reses, Ketua DPP Partai Golkar Bidang Desentralisasi dan Otonomi Daerah ini melakukan aksi peduli kepada konstituen.

Kali ini, Firman menyerahkan bantuan berupa semen  di dua di Pati. Yakni, Masjid Baiturrahman Desa Gajah Kumpul dan Masjid Baitullah Desa Gading Rejo, Kecamatan Juana.

Pada panitia Pembangunan kedua masjid tersebut menerima masing-masing menerima bantuan semen 100 zak (200 dua masjid) untuk membantu penyelesaian pembangunan masjid tersebut.

Seperti didisampaikan oleh kontributor lintasparlemen.com di Pati, Firman Soebagyo memberikan bantuan semen truk engkel dengan diserahkan langsung kepada Kepala Desa Gajah Kumpul, Mugiyanto di dihalaman Masjid Baiturrahman.

Sebelum menyerahkan bantuan tersebut, Ketua Umum Ikatan Keluarga Kabupaten Pati (IKKP) itu menyempatkan Sholat Jumat berjamaah yang dipercaya sebagai Khotib Jumat, (3/11/2017) lalu.

Melalui Mugiyanto, mewakili warganya mengucapkan terimakasih kepada Firman yang tak henti-hentinya memudahkan urusan masyarakat seperti pengurus pembangunan masjid Baiturrahman tersebut. Apalagi masjid itu sedang dalam proses pembangunan sehingga membantu proses penyelesaian pembangunannya.

“Terima kasih Bapak Firman Soebagyo yang telah membantu kami, bantuan berupa semen ke Masjid Baiturahman, bantuan ini sangat membantu mempercepat penyelesaian pembangunan Masid,” Mugiyanto.

Pada kesempatan itu, Firman menyampaikan mengatakan, tempat ibadah merupakan sarana penting dalam keberlangsungan hidup ini. Apalagi saat ini, banyak orang melupakan Tuhan-nya sehingga kala menghadapi persaingan hidup banyak yang merusak moral dan iman mereka.

“Untuk iti, kita sebagai umat muslim harus mewaspadai pengaruh-pengaruh yang berupaya memecah belah umat yang sudah masuk hingga ke desa-desa. Nah bagaimana kita mengantisipasinya dengan mengajak anak-anak kita beribadah ke masjid,” terang Firman.

Selain itu, Sekjen Depinas SOKSI itu juga mengingatkan warga setempat khususnya beragama Islam agar menjaga sholatnya sebagai kontrol diri dari perubahan gaya hidup masyarakat saat ini.

Wakil Ketua Baleg DPR RI ini tak lupa mengajak Pemerintah setempat untuk membantu meningkatkan hasil panen para petani padi dua kali dalam setahun. Khususnya dengan adanya bantuan alat pertanian dari pemerintah pusat seperti yang terjadi di Desa Bakaran, Kecamatan Juwana, Pati.

“Awalnya, (di desa Bakaran) semula panen satu kali, tapi dengan bantuan alat pertanian berupa pompa air, panen padi setahun bisa dua kali setahun. Kalau di desa ini bisa seperti itu juga, saya akan memberikan mengusahakan bantuan pompanisasi bagi petani di desa ini. Sehingga saya bisa membantu petani dan masyarakat di sini, Insya Allah,” janji Firman.

Sebagai informasi, pembangunan masjid tersebut dari bantuan swadaya masyarakat. Ada 200 zak semen bantuan dari Firman yang diserahkan kepada kedua Takmir dan Panitia Pembangunan Masjid Baiturahman Desa Gajah Kumpul seluas 100 meter. (Yusro)

Facebook Comments Box