Milad PKS Ke 22, Habib Aboe: Momentum Kontribusi dan Kolaborasi Lebih Baik

Jakarta – Anggota Komisi III DPR RI Aboe Bakar Al Habsyi berharap Milad PKS ke 22 menjadi momentum untuk berkontribusi dan berkolaborasi dengan seluruh elemen bangsa, bersama hadirkan Indonesia yang lebih baik.
“Selamat Milad PKS yang ke 22, semakin kokoh melayani rakyat. Terlebih dalam situasi krisis saat ini peran PKS untuk terus berkontribusi dan berkolaborasi bersama seluruh elemen bangsa.” ujar Aboe Bakar Al Habsyi melalui surel media (21/4).
Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan ini berpesan, saat ini PKS telah menjadi salah satu entitas politik yang ada dalam sistem demokrasi Indonesia. Karenanya tidak boleh lelah dalam mendorong hadirnya politik yang luhur, produktif dan memberi kemaslahatan bagi banyak orang.
“Sejumlah langkah dan program yang selama ini berorientasi pada khidmat dan pelayanan untuk rakyat agar terus dipertahankan dan ditingkatkan. Bersama dengan itu, perjuangan dan keseriusan menghadirkan kebijakan yang berpihak kepada rakyat juga lebih serius”. Ulas Aboe.
Tantangan Indonesia saat ini dan kedepan tidaklah mudah, perlu usaha bersama dengan segenap elemen bangsa. Kompetisi dan persaingan harus dilandasi pada keinginan berkontribusi terbaik. Jika itu yang menjadi dasar, sesungguhnya akan lebih mudah menemukan titik temu berbagai kebaikan.
“InsyaAllah pada akhirnya waktu akan membuktikan bahwa kerja-kerja yang serius untuk berkontribusi lebih baik dan berkolaborasi lebih adaptif akan meraih hasil terbaik” jelasnya.
Aboe juga mengharapkan masukan dan saran bagi partainya, agar terus dapat memperbaiki diri dan terus belajar. Terlebih dalam konteks parlemen, harapannya mampu menghasilkan dan mendorong regulasi yang baik bagi rakyat.
PKS yang merupakan transformasi dari Partai Keadilan (PK) di deklarasikan pada tanggal 20 April 2020 di Jakarta. Saat ini telah menginjak usia ke 22.