MKGR Jombang Potong Hewan Kurban untuk Pengemudi Gojek Online

 MKGR Jombang Potong Hewan Kurban untuk Pengemudi Gojek Online

JOMBANG – Organisasi Kemasyarakatan Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (Ormas MKGR) Kabupaten Jombang, Jawa Timur kembali mengelar pemotongan Hewan kurban tahun ini. Potong hewan kurban digelar di Hari Raya Idul Adha 1445/H 2024 seperti tahun-tahun sebelumnya.

Ketua MKGR Jombang Maya Novita sekaligus sebagai Sekertaris Komisi C DPRD kabupaten Jombang berkorban Satu Ekor sapi. Daging kurban kemudian dibagikan kepada pengemudi ojek online.

Kegiatan Penyembelihan Hewan Kurban tersebut dilakukan pada hari Senin (17/6/2024) bertempat di Desa Temon desa Temuwulan Perak Jombang.

Sementara, daging korban tersebut disalurkan kepada Komunitas ojek online se Kabupaten Jombang yang tergabung dalam Ojek Online Jombang Resto (ORJB) serta keluarga Besar Ormas MGKR dan masyarakat yang membutuhkan.

Sebagai informasi, Maya merupakan anggota DPRD Jombang dari Fraksi Golkar periode 2019-2024. Tahun ini ia kembali terpilih menjadi wakil rakyat untuk periode 2024-2029.

”Kurban ini rutin saya lakukan setiap tahun, untuk keluarga, dan dagingnya dibagikan kepada Masyarakat komunitas ORJB dan keluarga Besar MKGR,” kata Maya Novita pada wartawan beberapa waktu lalu.

Menurut Maya, berkurban memiliki banyak hikmah, salah satunya sebagai bentuk kepatuhan kepada Allah SWT. berkurban merupakan bentuk syukur atas nikmat yang telah diberikan Allah kepada hambanya.

“Alhamdulillah, kami tiap tahun ikut berpartisipasi memotong hewan kurban untuk masyarakat. Kepedulian seperti ini sudah terbangun sejak dulu keluarga saya dan Ormas MGKGR jombang,” jelas Maya Novita

Setelah kegiatan penyembelihan Hewan Kurban dan pembagian daging selanjutnya keluarga besar MKGR dan Komunitas Ojek online yang tergabung dalam komunitas ORJB melakukan makan Bersama dengan menikmati hidangan sate kambing.

Facebook Comments Box