Namanya Masuk Bursa Caleg DPR Dapil NTB 1, Siapa Iwan Setiawan?
JAKARTA – Pemilu Legislatif (Pileg) DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kota dan Kabupaten se Indonesia dijadwalkan digelar secara bersamaan dengan Pemilihan Presiden (Pilpres) pada Februari 2024 mendatang.
Sejumlah partai politik tengah menggodok nama-nama calon baik dari internal maupun eksternal partai untuk berlaga dalam kontestasi lima tahunan ini. Tak terkecuali, Partai Golkar yang saat ini tengah menggodok nama-nama calon anggota legislatif yang akan mewakili Daerah Pemilihan (Dapil) I Nusa Tenggara Barat (NTB) atau Pulau Sumbawa.
Sejumlah nama yang disebut-sebut tengah digodok di internal partai berlambang beringin ini salah sartunya ada nama Iwan Setiawan.
Siapa sosok Iwan Setiawan?
Iwan Setiawan lahir di Bima tahun 1990. Dia adalah anak muda yang berasal dari salah satu desa di Kecamatan Monta, Kabupaten Bima. Iwan adalah pemuda cukup piawai dalam meniti karir di ibu kota, dan dia juga memiliki segudang pengalaman meski di usianya yang masih sangat muda. Saat ini, pria yang akrab disapa Iwan ini sedang mengabdi di Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indoneia (Kemenpora RI) sebagai salah satu Staf Khusus dan Ketua Tim Asistensi Media Menteri.
Iwan juga pernah menjadi Tenaga Ahli DPD RI dan Tenaga Ahli Ketua DPRI RI yang saat itu dijabat Ade Komarudin.
Iwan saat ini aktif sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong Royong 1957 (Kosgoro 1957) yang merupakan organisasi pendiri Partai Golkar.
Selain itu, Iwan yang merupakan alumnus program pasca sarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tercatata pernah aktif di berbagai organisasi antara lain Pengurus Pusat Dewan Masjid Indonesia (DMI), Pengurus Pusat MASIKA ICMI, dan Bendahara Umum PB HMI (MPO).
Disamping itu, Iwan juga berkarir sebagai pengusaha dengan berkiprah sebagai CEO dan pemilik salah satu perusahaan yang bergerak di bidang digital. Perusahaan ini telah menangani berbagai project dari berbagai instansi pemerintahan Kementan RI, Bawaslu RI, Kementerian Parekraf, BPPT RI dan lain-lain.
Iwan juga telah menerbitkan sejumlah karya ilmiah dan publikasi seperti Buku Laskar Kembar Bulan Purnama, Kisah Inspiratif Perjuangan Anak Buruh Tani Miskin Meraih Impian dan Cita-cita (sebagai editor), Peran Ulama dalam Resolusi Konflik (Tesis yang kemudian diterbitkan terbatas menjadi buku), dan Islam dan Perubahan Sosial Budaya Masyarakat Petani (makalah ilmiah). [DEP]