Pilkada DKI Makin Panas, Pemuda Perindo Curigai Ahok Ada Siasat Buruk

 Pilkada DKI Makin Panas, Pemuda Perindo Curigai Ahok Ada Siasat Buruk

JAKARTA, Lintasparlemen.com – Ketua Departemen Politik DPP Pemuda Perindo Danick Danoko ikut mencurigai adanya siasat ‘buruk’ dari keputusan mendadak Incumbent Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengambil jalur partai.

Padahal, sambung Danick, sebelumnya Ahok sudah sesumbar, bahkan ‘menjelek-jelekan’ seolah-olah peran partai politik atau parpol di Indonesia yang banyak melakukan ‘manipulasi dan penipuan’ rakyat.

Menurut Danick, jika KTP yang sudah dikumpulkan itu tidak digunakan, ada baiknya dikembalikan pada yang punya. Karena KTP itu tidak akan diserahkan ke KPU.

“Janjinya kan (Teman Ahok, red) diserahkan ke KPU. Saya curiga ada siasat buruk. Atau memang jumlah KTP tidak mencukupi atau KTP memang dari hasil membeli. Sehingga Ahok meninggalkan teman-temannya,” terang Danick pada Lintasparlemen, Jakarta, Selasa (01/08/2016).

Seperti diberitakan sebelumnya, Ahok dipastikan maju Pilgub DKI melalui jalur perseorangan dengan menggunakan parpol yakni Golkar, Nasdem dan Hanura.

Hingga saat ini menjelang Pilgub DKI 15 Februari 2017, berbagai nama tokoh semakin banyak yang bermunculan. Partai politik pun juga sudah mulai melirik nama-nama calon kandidat tersebut karena beberapa dianggap mampu menyaingi Gubernur DKI petahana Ahok.

Beberapa hari terakhir ini sudah ada nama tokoh sejak cukup lama disebut-sebut bisa maju di Pilgub DKI. Seperti Wali Kota Surabaya Tri Rismaharani, Yusri Ihza Mahandra, Sandiaga Uno, Sjafrie Sjamsoeddin, Anies Baswedan, Ketua BNN Komjen Budi Waseso (Buwas), hingga tokoh muslim ternama Ustad Yusuf Mansyur. (HMS)

Facebook Comments Box