Polisi Tembak Warga di Sulteng, Sarifuddin Suding: Siapapun Terlibat Akan Diproses

 Polisi Tembak Warga di Sulteng, Sarifuddin Suding: Siapapun Terlibat Akan Diproses

Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Hanura Syarifuddin Suding (foto: dpr.go.id)

PARIGI MOUTONG – Politisi Partai Amanat Nasional asal Daerah Pemilihan (Dapil) Sulawesi Tengah (Sulteng) yang juga Anggota Komisi III DPR RI Sarifuddin Suding langsung turun ke lokasi terjadinya penembakan di Desa Tada, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah, bersama anggota DPR RI lainnya.

Pada kunjungan kerja spesifik atau Kunspek itu, Sarifuddin bersama rombongan langsung menggelar pertemuan dengan warga masyarakat di Kabupaten Parimo, Sulteng. Menurut Sarifuddin, langkah itu sebagai upaya mendapatkan keterangan yang akurat terkait penembakan yang menewaskan seorang bernama Rifaldi atau akrab disapa Aldi warga Desa Tara saat pembubaran paksa aksi pemblokiran jalan poros trans Sulawesi, Sabtu (12/2/2022) lalu.

“Kunjungan kami ini, ingin meminta keterangan dari bapak-bapak, keterangan yang pasti, sebenar-benarnya apa mereka mengetahui tapi jangan mengarang cerita,” kata Sarifuddin kepada warga yang melihat langsung kejadian penembakan tersebut di Pantai Mosing, Desa Sinei, Kecamatan Tinombo Selatan, Sulawesi Tengah, Kamis (17/2/2022) lalu.

Sebagai informasi, aksi unjuk rasa menolak tambang emas yang dilakukan oleh PT Trio Kencana terjadi kerusuhan hingga 17 anggota polisi dan 20 senpi diperiksa. Nantinya, hasil uji balistik itu akan dicocokkan dengan proyektil yang ditemukan di TKP yang selanjutnya ditentukan pelaku yang terlibat dalam penembakan tersebut.

Facebook Comments Box